Selasa, 31 Maret 2020

Pengertian dan Fungsi Pada Flashdisk


Banyak sekali media penyimpanan eksternal yang dapat menyimpan berbagai format data secara permanen. Namun, pada kesempatan kali ini saya akan membahas salah satu media penyimpanan yang berukuran kecil dan mempunyai kapasitas penyimpanan yang besar yaitu flashdisk. Berikut penjelasan mengenai pengertian dan fungsi dari Flashdisk.


Pengertian Flashdisk

Flashdisk adalah sebuah media penyimpanan data eksternal yang dihubungkan melalui port USB dan mampu menyimpan berbagai format data serta memiliki kapasitas penyimpanan yang besar, walaupun memiliki ukuran yang kecil.

Flashdisk dapat menyimpan data secara permanen walaupun aliran listrik pada rangkaian flashdisk diputuskan. Ini terjadi karena didalam flashdisk terdapat sebuah controller dan memori yang mampu menyimpan data secara permanen walaupun aliran listrik yang ada di flashdisk sudah diputus oleh pengguna.


Fungsi Flashdisk

Flashdisk memiliki fungsi untuk menyimpan dan memindahkan data dalam berbagai format dan mempunyai kapasitas yang besar.

Kalian juga bisa menggunakannya untuk menjalankan aplikasi dan sistem operasi portable. Flashdisk juga dapat digunakan untuk media instalasi sistem operasi baru untuk komputer kalian kalian tanpa DVD sebagai media instalasinya.

Itulah sedikit pembahasan saya mengenai pengertian dan fungsi dari flashdisk. Mohon maaf jika ada kesalahan ataupun kekurangan pada pembahasan diatas. Tinggalkan komentar kalian pada form komentar karena saya senang menerimanya, tapi ingat jamgan spam.


Terimakasih telah berkunjung dan semoga bermanfaat...


EmoticonEmoticon