Selasa, 31 Maret 2020

Cara Merawat Flashdisk Dengan Benar

Cara Merawat Flashdisk Dengan Benar


Bentuknya kecil, ringan, namun memiliki kapasitas penyimpanan yang besar membuat flashdisk digandrungi banyak orang. Sayangnya, masih banyak diantara kalian yang tidak tahu bahwa flashdisk sangatlah rentan rusak. Untuk mencegahnya, lakukanlah hal-hal yang ada dibawah ini.


1. Biasakan eject

Banyak orang, mungkin termasuk kalian, selalu menganggap remeh proses eject sebuah flashdisk. Karena terburu-buru atau malas, kalian sering langsung mencabut flashdisk dari port USB. Padahal hal ini sudah pasti merusak sistem flashdisk. Lebih parahnya lagi, semua data yang tersimpan di dalamnya bisa hilang. Gawat, kan?


2. Jauhkan dari alat elektronik lainnya

Mungkin kalian belum tahu kalau barang-barang elektronik seperti tv dan handphone sangat mempengaruhi flashdisk. Hal ini karena sifat barang elektronik yang memiliki medan magnet kuat. Untuk jangan pernah menyimpan flashdisk di dekat barang-barang elektronik seperti televisi atau ponsel.


3. Tutup selalu

Seperti manusia, flashdisk juga rentan terhadap debu dan kotoran. Jika socket flashdisk kotor, biasanya dapat mengakibatkan proses 'baca tulis' gagal. Jadi, jangan sampai hilang ya tutupnya!


4. Virus scan

Komputer kalian banyak virus? Itu artinya kalian harus semakin berhati-hati. Karena biasanya saat pengambilan data, virus-virus juga ikut berpindah. Apalagi jika kalian sering mengambil data dari internet, bisa cepat rusak deh flashdisk kalian. Untuk mencegahnya, lakukan scan virus secara berkala dengan software anti virus yang tersedia.




5. Jangan kena air

Barang elektronik memang sangat rentan terhadap air. Flashdisk juga sama. Biasakan menyimpan flashdisk kalian di tempat yang aman dan kering.


6. Jauhkan dari tempat panas

Semua barang elektronik tak terkecuali flashdisk sangat peka terhadap paans terutama sinar matahari langsung. Jadi usahakan kalian tidak menyimpan flashdisk ditempat yang panas seperti mobil misalnya.


7. Hindari benturan keras

Barang sekuat apapun, jika jatuh ke lantai pasti bisa membuat kerusakan. Apalagi flashdisk yang sangat rentan. Makanya, jaga flashdisk kalian dari benturan keras ya.


8. Kurangi mengedit langsung

Flashdisk memiliki batasan usia tergantung dari kualitas merek itu sendiri. Biasanya usia flashdisk berkisar antara 10.000 hingga 100.000 kali proses hapus tulis. Untuk menguranginya, usahakan untuk tidak mengedit langsung tulisan dari flashdisk kalian.


Itulah langkah-langkah dalam merawat flashdisk agar awet dan tahan lama. Mohon maaf jika ada kesalahan dalam penulisan diatas. Terimakasih telah berkunjung dan semoga bermanfaat...

Pengertian dan Fungsi Pada Flashdisk

Pengertian dan Fungsi Pada Flashdisk


Banyak sekali media penyimpanan eksternal yang dapat menyimpan berbagai format data secara permanen. Namun, pada kesempatan kali ini saya akan membahas salah satu media penyimpanan yang berukuran kecil dan mempunyai kapasitas penyimpanan yang besar yaitu flashdisk. Berikut penjelasan mengenai pengertian dan fungsi dari Flashdisk.


Pengertian Flashdisk

Flashdisk adalah sebuah media penyimpanan data eksternal yang dihubungkan melalui port USB dan mampu menyimpan berbagai format data serta memiliki kapasitas penyimpanan yang besar, walaupun memiliki ukuran yang kecil.

Flashdisk dapat menyimpan data secara permanen walaupun aliran listrik pada rangkaian flashdisk diputuskan. Ini terjadi karena didalam flashdisk terdapat sebuah controller dan memori yang mampu menyimpan data secara permanen walaupun aliran listrik yang ada di flashdisk sudah diputus oleh pengguna.


Fungsi Flashdisk

Flashdisk memiliki fungsi untuk menyimpan dan memindahkan data dalam berbagai format dan mempunyai kapasitas yang besar.

Kalian juga bisa menggunakannya untuk menjalankan aplikasi dan sistem operasi portable. Flashdisk juga dapat digunakan untuk media instalasi sistem operasi baru untuk komputer kalian kalian tanpa DVD sebagai media instalasinya.

Itulah sedikit pembahasan saya mengenai pengertian dan fungsi dari flashdisk. Mohon maaf jika ada kesalahan ataupun kekurangan pada pembahasan diatas. Tinggalkan komentar kalian pada form komentar karena saya senang menerimanya, tapi ingat jamgan spam.


Terimakasih telah berkunjung dan semoga bermanfaat...

Minggu, 22 Maret 2020

10 Rekomendasi Game PC Spek Rendah

10 Rekomendasi Game PC Spek Rendah

Bagi kalian yang ingin main game di pc, tapi spek pc kalian rendah. Padahal game yang ingin kalian mainkan membutuhkan spek yang tinggi, walaupun begitu jangan menyerah dulu. Masih ada kok game bagus yang cocok sama spek pc kalian. Nah, berikut ini adalah beberapa rekomendasi game yang bisa kalian mainkan.


01. Crysis


Crysis adalah game tembak menembak yang diawali perlawanan Amerika terhadap Korea di pulau terpencil. Dengan menggunakan armor khusus yang membuatnya kuat. Hingga pada akhirnya, adanya serangan alien yang dapat membekukan seluruh pasukan.

Spesifikasi Minimum Crysis

OS : Windows XP or Windows Vista
Processor : 2.8 Ghz or faster (XP) dan 3.2 Ghz or faster (Vista)
Memory : 1 GB RAM (XP) or 1.5 GB RAM (Vista)
Graphics : 256 MB
DirexctX Version : DirectX 9.0c (included)
Sound : DirectX 9.0c compitable
Hard Drive : 12 GB


02. Need for Speed: Most Wanted 2005


Need for Speed: Most Wanted merupakan game balapan yang bertema balapan liar jalanan di Rockport City.


Spesifikasi Minimum  Needfor Speed: Most Wanted 2005

OS : Windows XP or 2000
Processor : 1.4 Ghz or faster
Memory : 256 MB or more
Graphics : 32 MB or more
DirexctX Version : DirectX 9.0c
Sound : DirectX 9.0c compitable
Hard Drive : 3 GB or more free space
Internet : Multiplayer


03.  Medal of Honor: Airborne


Medal of Honor: Airborne merupakan game tembak menembak yang berlatar belakang Perang Dunia II. Dimana tentara Amerika berperang melawan Jerman, dengan menerjunkan pasukan parasut.


Spesifikasi Minimum Medal of Honor: Airborne

OS : Windows XP or Vista (32-bit) (64-bit versions of windows not supported)
Processor : Intel 2.8 Ghz or faster (3.0 GHz or faster for Vista)
Memory : 1 GB RAM or more
Graphics : Video card with 128 MB or more memory
DirexctX Version : DirectX 9.0c compitable
Sound : DirectX 9.0c
Hard Drive : 9.0 GB or more free space


04.  Call of Duty 4: Modern Warfare


Call of Duty 4 Modern Warfare adalah game tembak menembak yang berkisah tentang perang sipil Rusia antara pemerintah dan kelompok Ultranasionalis.


Spesifikasi Minimum Call of Duty 4: Modern Warfare

OS : Windows XP/Vista (Windows 95/98/ME/2000 are unsupported)
Processor : Intel Pentium 4 2.4 Ghz / AMD(R) 64 (TM) 2800+ / Intel and AMD® 1.8 Ghz Dual Core Processor or better supported
Memory : 512 MB (Windows XP), 768 RAM (Vista)
Graphics : NVIDIA Geforce 6600 or better or ATI Radeon® 9800Pro or better
DirectX Version : DirectX 9.0c (included)
Sound : 100% DirectX 9.0c compitable sound card
Hard Drive : 8 GB of free hard drive space
Internet : Broadband connection and service required for multiplayer connectivity


05.  Call of Duty: Modern Warfare 2


Call of Duty: Modern Warfare 2 adalah game tembak menembak yang merupakan lanjutan dari Call of Duty 4: Modern Warfare. Kisah bermula setelah pembunuhan pemimpin Ultranasionalis Imran Zakhaev serta penyerangan Makarov terhadap Amerika. Tapi saat serangan itu, Jendral Shepherd berkhianat.


Spesifikasi Minimum Call of Duty: Modern Warfare 2

OS : Windows XP or Windows Vista (Windows 95/98ME/2000 are unsupported)
Processor : Intel Pentium 4 3.2 Ghz or AMD Athlon 64 3200+ processor or better supported
Memory : 1 GB RAM
Graphics : 256 MB NVIDIA GeForce 6600GT or better or ATI Radeon 1600XT or better
DirectX Version : DirectX 9.0c
Sound : 100% DirectX 9.0c compitable sound card
Hard Drive : 12 GB of free hard drive space
Internet : Broadband connection and service required for Multiplayer Connectivity. Internet Connection required for activation.


06.  Call of Duty: Modern Warfare 3


Call of Duty: Modern Warfare 3 adalah lanjutan dari Call of Duty: Modern Warfare 2 yang bermula penyerangan Rusia terhadap Amerika, Rusia menyerang dengan kekuatan penuh. Beserta teknologi yang canggih, hingga porak poranda. Sementara Captain Soap terluka setelah memburu Shepherd yang berkhianat.


Spesifikasi Minimum Call of Duty: Modern Warfare 3

OS : Windows XP or Windows Vista or Windows 7
Processor : Intel Core™ 2 Duo E6600 or AMD Phenom™ X3 8750 processor or better
Memory : 2 GB
Graphics : Shader 3.0 or better 256 MB NVIDIA ® GeForce™ 8600GT / ATI® Radeon™ X1950 or better
DirectX Version : DirectX 9.0c or later
Sound : DirectX 9.0c or later
Hard Drive : 16 GB free space
Internet : Broadband connection and service required for Multiplayer Connectivity. Internet connection required for activation


07.  Need for Speed: Hot Pusuit


Need for Speed: Hot Pusuit adalah game balapan yang unik dimana kalian dapat merasakan antara menjadi pembalap dan polisi.


Spesifikasi Minimum Need for Speed: Hot Pusuit

OS : Windows XP SP3, Windows XP 64-bit SP2, Windows Vista SP2 (32- or 64-bit), or Windows 7 (32- or 64-bit). (Not supported - Windows 95, Windows 98, Windows ME, Windows NT 4.0, and Windows 2000 are no supported)
Processor : Intel Core Duo 2.0 Ghz or AMD Athlon X2 64 2.4 Ghz
Memory : 1 GB (XP), 1.5 (Vista), 1.5 GB (Windows 7)
Graphics : 256 MB video card with Shader 3.0 or higher
DirectX Version : DirectX 9.0c
Sound : DirectX 9.0c compitable sound card
Hard Drive : 8 GB free hard disk space


08.  Half-Life 2


Half-Life 2 adalah game tembak menembak orang pertama fiksi ilmiah yang merupakan kelanjutan dari seri sebelumnya yaitu Half-Life.


Spesifikasi Minimum Half-Life 2

OS : Windows 7, Vista, XP
Processor : 1.7 Ghz
Memory : 512 MB RAM
Graphics : DirectX 8.1 level Graphics Card (requires support for SSE)
Hard Drive : 6.5 GB free space


09.  BioShock


BioShock adalah game tembak menembak yang tidak seperti kalian pernah mainkan, pakai senjata dan taktik yang belum kalian ketahui. Kalian akan memiliki gudang senjata lengkap yang bisa kalian gunakan, mulai dari revolver sederhana hinggan peluncur granat dan pelempar bahan kimia. Tetapi kalian juga akan dipaksa untuk memodifikasi secara genetik DNA kalian, untuk membuat senjata yang lebih mematikan: kalian.


Spesifikasi Minimum BioShock

OS : Windows XP with Service Pack 2) or Windows Vista
Processor : Intel single-core Pentium 4 processor at 2.4 Ghz
Memory : 1 GB RAM
Graphics : DirectX 9.0c compliant video card with 128 MB and Pixel Shader 3.0 (NVIDIA 6600 or better/ATI X1300 or better, excluding ATI X1550)
Sound : 100% DirectX 9.0c compitable sound card
Hard Drive : 8 GB


10. Don't Starve


Don't Starve adalah game bertahan hidup tanpa kompromi yang penuh dengan sains dan sihir. Masuki dunia yang aneh dan belum dijelajahi, yang penuh dengan makhluk aneh, bahaya, dan kejutan. Kumpulkan sumber daya untuk membuat item dan struktur yang sesuai dengan gaya hidup kalian.


Spesifikasi Minimum Don't Starve

OS : Windows XP/Vista/Windows 7/Windows 8
Processor : 1.7 Ghz or better
Memory : 1 GB RAM
Graphics : Radeon HD5450 or better, 256 MB or higher
DirectX Version : DirectX 9.0c
Sound : 100% DirectX 9.0c compitable sound card and drivers
Hard Drive : 500 MB hard disk space


Itulah beberapa game pc spek rendah yang saya rekomendasikan untuk kalian, jika ada kesalahan dalam penulisan diatas saya mohon maaf. Terimakasih telah berkunjung dan selamat mencoba!!!
5 Rekomendasi Game FPS PC Terbaik

5 Rekomendasi Game FPS PC Terbaik

Game FPS merupakan salah satu jenis game yang banyak diminati oleh gamer. Tentu saja, karena game ini lebih menantang dari jenis game lainnya. Tak hanya itu, pemain juga bisa melatih fokus, ketajaman, konsentrasi, dan berpikir. Nah dibawah ini saya sudah membuat daftar rekomendasi game FPS terbaik seperti Far Cry 5, Call of Duty dan lainnya sebagai berikut.

01. Half Life 2
Half Life 2 merupakan game FPS legendaris yang sulit untuk dilupakan. Berbeda dengan seri terdahulu, dalam seri ini kalian dapat memainkannya secara mandiri. Meski tidak terlalu banyak kejutan baru, tetapi permainan ini menawarkan gameplay yang lebih menarik. Peran setiap karakter pun lebih banyak. Game ini sangat menyenangkan untuk dimainkan.

02. Left 4 Dead 2

Dalam permainan ini kalian akan diminta untuk melakukan misi penting, yakni mengalahkan zombie dengan senjata. Lakukan serangan mematikan dan lindungi diri kalian dari serangan zombie berbahaya. Game ini akan membuat kalian melupakan waktu. Meski simpel, tetapi seru dan menegangkan.

03. Far Cry 5
Game yang dirilis oleh Ubisoft ini masuk dalam jajaran game FPS terbaik. Pasalnya, sejak kemunculannya, Far Cry 5 langsung mendapat respon dan review positif. Permainan ini pun sangat direkomendasikan oleh para gamer lantaran memiliki gameplay yang menantang.

04. Dead Space
Dalam permainan dengan latar belakang kapal ruang angkasa ini, kalian akan berperan sebagai seorang teknisi, Isaac Clarke. Selama melakukan tugas, kalian akan diganggu oleh makhluk bernama necromoph. Sanggupkah kalian melakukan misi sekaligus menyelamatkan Nicole Brennan, wanita yang paling dicintai Isaac.

05. Battlefield 4
Bisa dibilang Battlefield 4 menjadi game shooter dengan grafik dan gameplay terbaik yang pernah ada. Ketimbang pendahulunya, seri ini mampu menampilkan jalan cerita yang jauh lebih baik dengan karakter kuat. Dalam permainan ini, kalian akan berperan sebagai seorang anggota US Special Force, Daniel Recker. kalian akan mendapatkan misi untuk mengatasi kudeta di Tiongkok setelah kasus pembunuhan seorang politikus sekaligus kandidat terkuat calon presiden muncul ke permukaan.

Itulah beberapa rekomendasi game FPS PC Terbaik menurut saya. Jika ada saran game-game lain selain diatas kalian bisa komentar dibawah. Terimakasih dan selamat mencoba!!

Kamis, 19 Maret 2020

10 Game PSP Terbaik dan Populer Sepanjang Masa

10 Game PSP Terbaik dan Populer Sepanjang Masa

PlayStation Portable (PSP) dirilis sejak 2004 dan memiliki berbagai game terbaik yang tidak kalah dengan PlayStation 3 atau PlayStation 4. Kamu bisa memainkan game PSP terbaru dan terbaik mulai dari game petualangan hingga action yang seru. Menurut Wikipedia PSP telah memiliki 1369 judul game yang dirilis. Sudah terbayang game apa saja yang termasuk jajaran permainan terbaik di PSP? Berikut 10 game PSP terbaik dan populer yang wajib kalian mainkan.


1. God of War: Ghost of Sparta
Pertama ada God of War: Ghost of Sparta, dirilis di platform PSP pada tahun 2010. Game ini menawarkan genre hack and slash yang seru dan bikin nagih. Untuk cerita dari game ini diawali dengan Dewa Ares yang telah sepenuhnya dikalahkan oleh Kratos dan peluang untuk dibangkitkan kembali sudah tidak mungkin. Kini Kratos duduk termenung diatas singgasananya, hingga tiba-tiba ingatan tentang masa kecilnya yang misterius terlintas dipikirannya. Keinginannya untuk mencari tahu kebenaran masa lalu, membawa dirinya ke sebuah pulau bernama Atlantis.

2. God of War: Chains of Olympus
Selanjutnya adalah God of War: Chains of Olympus yang dirilis pada tahun 2008 di platform PSP. Tak jauh berbeda dengan game sebelumnya, God of War: Chains of Olympus masih merupakan tipe game hack and slash. Pada game ini diceritakan saat dimana Kratos berhasil kabur dari Prison of Damned dan membunuh seluruh Fury dan secara sepihak telah memutus ikatan sumpahnya dengan Ares. Namun rantai penebusan dosa-dosanya akan tetap mengikatnya selama 10 tahun dengan melayani permintaan seluruh Dewa Olympus.

3. Metal Gear Solid: Peace Walker
Ketiga ada Metal Gear Solid: peace walker yang merupakan salah satu franchise game dari Hideo Kojima yang sangat sukses dan mendapatkan respon yang oleh para gamer. Di versi game PSP ini kamu bisa mengenal Big Boss yang dikenal dengan Naked Snake lebih dalam. Naked snake dalam perjalanan game ini akan membuat pasukan militer yang akan membantu negara manapun yang membutuhkan kekuatan militer.

4. Burnout Legends
Game burnout bisa dikatakan sebagai game yang dibuat di awal kepopuleran PSP. Game ini adalah game balap yang mengutamakan perlombaan kecepatan balapan di berbagai track permainan yang menantang. Namun, yang lebih menyenangkan dalam game ini adalah anda tidak hanya berfokus pada kendaraan anda sendiri.

5. Monster Hunter Freedom Unite

Game PSP terbaik satu ini merupakan game yang wajib kalian coba. Game ini menceritakan tentang seorang petualang yang memiliki misi untuk membunuh monster. Kalian dituntut untuk mengalahkan berbagai macam monster dalam segala bentuk dan kekuatannya untuk meningkatkan level yang kalian miliki. Tingkat kesulitan pun akan semakin bertambah seiring dengan kenaikan level yang diberikan.

6. Killzone: Liberation
Killzone: Liberation termasuk game besutan Sony yang eksklusif karena hanya dirilis untuk PSP. Dalam game ini kamu akan berperang dengan sudut pandang pihak ketiga. Kalian tidak bisa sembarangan menyerang musuh dengan membabi buta, karena membutuhkan taktik untuk menyergap musuh.

7. Tekken 6
Tekken memang menjadi game bertarung yang sangat seru. Kalian bisa memilih dan menggunakan banyak karakter yang menarik di sini. Kalian juga bisa menggunakan single player atau multi player dalam permainan. Selain itu, anda juga bisa memilih mode permainan sesuai keinginan anda. Game ini layak untuk menemanimu di waktu senggangmu.

8. Assassin's Creed: Bloodlines
Game ini merupakan game yang dirilis pada tahun 2009 oleh Ubisoft Montreal. Game action ini patut kalian coba untuk mengisi waktu senggang. Assassin’s Creed: Bloodlines dirilis di PSP dengan mode action – adventure dan stealth. Game ini dirilis di antara Assassin’s Creed versi pertama dan kedua. Dijamin saat memainkan game ini kalian tidak akan bosan karena banyak misi seru yang harus kalian lakukan di sini.

9. The 3rd Birthday

Biasanya game petualangan action memiliki karakter laki-laki sebagai tokoh utamanya. Namun, game The 3rd Birthday ini menyajikan hal yang tidak biasa di mana anda akan berperan sebagai tokoh wanita cantik bernama Aya yang sangat kuat. Misi dalam game ini adalah menumpas parasit yang menyerang Kota Manhattan. Kalian juga akan dibekali senjata utama berupa senapan dan bisa diupgrade dengan poin yang kalian miliki.

10. Kingdom Hearts: Birth by Sleep
Kingdom Hearts adalah game PSP yang rilis pada tahun 2010. Dalam game Kingdom Hearts: Birth by Sleep ini kamu bisa memainkan 3 karakter yang berbeda yaitu Ventus, Tera dan Aqua. Tiga karakter ini memiliki keinginan untuk menjadi seorang Key Blade Master.

Itulah 10 Game PSP Terbaik dan Populer menurut saya. Kesimpulannya ternyata masih banyak game-game psp yang memiliki kualitas yang bagus dan menarik. Jika kalian ingin mencoba salah satu dari 10 game diatas, kalian bisa mendownload di link yang saya sediakan disini.